Ibnuwajak.id – Mungkin menambah pendingin router merupakan hal yang sia-sia dan kebanyakan orang tidak mau mengurus kondisi routernya. Musuh terbesar router yang paling sering yaitu panas yang dikeluarkan oleh chip-chipnya. Beberapa waktu lalu membeli pendingin aluminum pasif yang berukuran 2x2 cm disalah satu lapak.
![]() |
menambah pendingin router |
Sebenarnya tidak ada niatan untuk menaruh heatsink pasif ke router tetapi apa boleh buat untuk memuaskan rasa penasaran. Router prolink PRN3001 sebelumnya hanya didinginkan dengan kipas portabel untuk laptop tetapi saya taruh di samping lubang kisi-kisi router supaya panas bisa mengalir keluar sempurna.
Untuk memudahkan pemasangan heatsing pasif maka ada beberapa alat yang diperlupan yaitu:
1. Thermal Tape
2. Thermal Pad
3. Heatsing pasif ukuran 2x2cm
Alat
1. Gunting
2. Obeng plus
3. Obeng Minus
Langkah selanjutkan bongkar router. Setiap router memiliki lokasi baut berada dibawah. Baut router prolink PRN3001 tertutup oleh bantalan router sehingga kita harus mencongkelnya terlebih dahulu. Setelah ketemu buka dengan obeng plus. Baut sudah terlepas semua maka saatnya mecongkel casing dengan obeng minus. Patut hati-hati saat mencongkel karena bisa merusak pengunci casing. Setelah terbuka maka akan ada IC / Chip utama yang terlihat.
Ada dua komponen yang diberi pendingin yaitu IC utama dan IC dekat power masuk. Kenapa kedua komponen ini?karena saat dinyalakan kedua komponen ini yang mengeluarkan panas tinggi.
Pemasangan heatsink pasif, beserta thermal tape dan pad sangat mudah karena tinggal menggunting dan ditempel. Lebih lengkap lihat foto-fotonya.
Efek setelah diberi heatsink pasif panas lebih bisa menyebar diman sebelumnya tidak bisa menyebar, walaupun casing lebih terasa panas karena efek heatsink lebih dekat dengan casing atas. Untuk mengantisipasi panas tersebut ditambah kipas disamping router supaya panas dari heatsink bisa keluar.
Untuk sampai saat ini kemampuan router menjadi maksimal dan hampir tidak pernah disconect sendiri. Menambah pendingin router dengan heatsink pasif dan kipas memang sangat efektif untuk membunuh panas karena heatsink menghantarkan panas dan kipas untuk membuat panas.
Semoga tutorial ini bermanfaat.