Bill Gates pendiri Microsoft yang membuatnya berhasil membangun kerajaan kelas dunia, hampir semua praktisi teknologi mengenalnya tetapi tahukah sahabat semua kalau Bill Gates yang berhasil membangun kerajaan softwarenya penuh dengan Hal Unik. Ini adalah artikel lanjutan tentang Bill Gates. Berikut hal unik seputar Bill Gates
Bill Gates pernah di tahan karena mengemudikan Porsche 911 di gurun new Mexico pada tahun 1977. Ternyata orang pintar juga pernah di tahan ya???? Hehehehehehe
Bill Gates adalah pemilik Codex Leicester, dokumen 72 halaman berisi tulisan ilmiah leonardo da vinci. Tulisan itu sendiri berisi observasi karakteristik air, astronomi dan fosil.
Bill gates mendapatkan skor 1590 dimana skor tertinggi adalah 1600 pada Tes SAT atau Ujian Nasional Amerika Serikat.
Di tahun 2005, Gates mendapat anugerah Bangsawan Knight Commander dari Ratu Elizabeth II atas kedermawanan-nya.
Di tahun 2005 juga, Bill Gates memberikan beasiswa sebesar $ 33,3 juta kepada 5 mahasiswa fakultas hukum University of Washington. Beasiswa diberikan untuk mahasiswa yang bersedia bekerja sebagai pengacara di lembaga nirlaba, atau lembaga pemerintahan selama 7 tahun setelah lulus kuliah. Pemberian beasiswa ini untuk memperingati ulang tahun ke 80 ayah Bill Gates yang juga seorang pengacara.
Di tahun 2004 Bill Gates adalah orang yang paling sering dikirimi email spam sperti yang pernah dilontarkan oleh Steve Ballmer sewaktu menjabat menjadi CEO Microsoft. Hampr ada 4 juta e-mail masuk ke inbox e-mail Bill Gates dan rata-rata terbesar adalah spam. Masih menurut Steve Ballmer inbox spam ini ironisnya berisi cara menjadi kaya. Perlu diketahui kalau Bill Gates sejak tahun 1993 adalah orang paling kaya di dunia.
Kekayaan Bill Gates
Perlu sahabat ibnuwajak ketahui kalau sejak tahun 1993 hingga 2007 Bill Gates selalu dinobatkan sebagai orang terkaya di dunia dengan total kekayaan mencapai $101 miliar dolar tetapi di tahun 2000 kekayaan menurun karena sahamnya terserang kasus. Di tahun 2010 Carlos Slim Helu seorang Taipan Meksiko sempat mengalahkan kekayaan Bill Gates. Berdasarkan versi majalah Forbes selama 13 tahun dari tahun 1995 hingga 2007 selalu menempati posisi pertama sebagai orang terkaya di dunia. Sejak 2008 posisi Bill gates menjadi ketiga setelah Wareen Buffet dan Carlos Slim Helu seorang pebisnis dari Meksiko.
Begitulah hal-hal unik dari Bill Gates selaku raja software dunia. Karena hampir semua orang di dunia komputernya terinstal atau terpasang oleh operating sistem Microsoft Windows.