Review laptop Wearnes Quadra Cl-1422 Core i5 support Windows 10 Bro

September 12, 2018
Ibnuwajak.id – Laptop Wearnes, siapa yang sudah tahu?untuk beberapa orang pasti belum tahu tentang laptop wearnes.Laptop Wearnes masih satu perusahaan dengan kampus D1 Wearnes yang bermarkas di Kota Malang. Disini kita tidak ngomongin Kampus Wearnes tetapi produk laptop.
Laptop Wearnes Quadra

Berkesempatan mereview laptop bekas Wearnes Quadra Cl-1422. Mungkin sebagian orang akan asing dengan merek Wearnes, maklum saja merek ini tidak seterkenal ASUS, HP, ataupun ACER yang sudah paham pahit manisnya dunia Teknologi. 

Wearnes Quardra CI- 1422 walaupun jadul sudah ditenagai dengan processor intel Core i5 gen 2 serta Memory RAM 4GB DDR3 Sodim. Jadul boleh tp bertenaga ya!. 

Spesifikasi lengkap Wearnes Quadra Cl-1422:

Processor Intel Core i5 2430M 2.40GHz Sandy Bridge 32nm
Memory RAM 4GB Dual Channel DDR3
Motherboard Wearnes Cl1422-A1
Graphics Intel HD 3000
Harddisk Seagate 500GB 5400Rpm SATA 1
DVD ROM TSSTcorp CDDVDW TS-L633F
Desain Wearnes Quadra Cl1422
spesifikasi laptop wearnes quadra

Desain laptop termasuk serba datar tetapi di bagian engsel dibuat menekuk sehingga seperti lembah. Keyboard Wearnes Quadra Cl1422 bertipe tenggelam. Keyboard tenggelam ini akan terlihat rata apabila dilihat dari samping sejajar dengan laptop. Kelebihan desain ini akan memberi kenyamanan pengguna dalam mengetik.

Ciri khas desain laptop lawas yaitu kemudahan akan upgrade komponen seperti memory, harddisk, processor, dan modul Wifi. Proses upgrade Wearnes Quadra Cl1422 sangat mudah karena dibagian bawah kita hanya perlu membongkar penutup makan isi dalamnya terlihat. Dengan kemudahan ini setidaknya pemilik bisa membersihkan sendiri apabila kipas kotor atau debu mulai menumpuk.
Hardware Laptop Wearnes Quadra

Apakah laptop ini layak dipilih?
Ibnuwajak mengatakan layak dipilih, karena dilihat dari spesifikasinya termasuk mumpuni dan bisa disandingkan dengan laptop masa kini. 

Kekurangan laptop Wearnes Quadra Cl1422 pada sparepart seperti baterai ataupun keyboard, karena laptop yang tidak pasaran akan sulit mencarinya. Apabila tersedia tentu saja sangat jarang sekali dan bisa jadi mahal. 

Patut diketahui Laptop Quadra menggunakan panel layar 14 inchi dengan spesifikasi Pin 40 tipe tebal. Panel layar ini sangat mudah ditemui karena laptop keluar lama semenjak tahun 2011 ke atas menggunakan panel layar ukuran jenis ini.

Kelebihan tersendiri walaupun laptop jadul dengan processor core i5 gen kedua atau Sandy bridge untuk dukungan Software Windows 10 sangat-sangat support. Bahkan semua hardware masih tersedia drivernya. 

Saat penginstalan laptop Wearnes Quadra yang ibnuwajak ditemui yaitu driver card reader harus cari sendiri karena windows 10 tidak menyertakannya. Walaupun cari sendiri akhirnya ketemu juga dan semua hardware aktif normal.

Laptop Jadul pakai Windows 10 Kenapa tidak!

Kesimpulannya:
Laptop Wearnes Quadra Cl1422 layak pilih karena
1. Spesifikasi mumpuni
2. Panel layar pasaran mudah mencarinya apabila rusak
3. Charger juga pasaran bisa pakai milik Toshiba ataupun asus
4. Casing kokoh
5. Mudah pembersihan kipas processornya
6. Kemudahan upgrade memory, harddisk dan Processor ataupun modul Wifi

Laptop Wearnes Quadra Cl1422 Tidak layak dipilih karena
1. Desain jadul
2. Bongsor
3. Sparepart casing, baterai ataupun keyboard sulit dicari


Artikel Terkait

Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

1 comment

pak.. saya punya notebook wearnes ci-1422 dan sedang mencari driver webcam-nya utk di windows10 64bit. mohon infonya pak, apa merk webcam yg terpasang di notebook tsb? apakah bpk masih punya driver webcam utk notebook ini?

Balas

Komen sesuai topik artikel ya!!!!!
Dilarang Meninggalkan link atau spam!!!
Berkomentar Bahasa Indonesia / Inggris dengan sopan!!!
Terima kasih Telah berkunjung !!!!