Printer Canon IP1980 Kenapa Banyak Dicari?

September 16, 2017
Ibnuwajak.id – Printer Canon Ip1980 kenapa banyak dicari? Itulah pertanyaan yang masih terfikir oleh ibnuwajak. Menjadi salah satu pemilik printer canon IP1980 selama kurang lebih 9 tahun dengan status membeli baru. Canon IP1980 menggunakan cartridge PG40 atau PG830 untuk warna hitam dan CL41 atau CL831 cetak warna. Sejak Seri canon IP1700, Ip1880, cartridge yang dipakai sama tidak ada perubahan.
printer canon IP1980

Kembali ke pokok bahasan judul. Kenapa Priter Canon Ip1980 bekasnya masih banyak dicari? Mengacu pada hal tersebut. Apalagi Ibnuwajak selaku pemilik juga merasakan kelebihan dan kekurangannya canon IP1980 mulai dari driver instaler untuk Windows ataupun permasalahannya. 

Mengulas sedikit tentang driver canon Ip1980. Canon IP1980 walaupun termasuk uzur ataupun kuno, urusan driver hampir semua system operasi Windows cocok dimulai dari Windows XP, Windows Vista, Windows 7, Windows, 8/8.1, dan windows 10. Canon IP1980 driver sudah otomatis terinstal di windows jadi kita tidak perlu download driver lagi.

Kemampuan cetak canon IP1980 sangat istimewa karena cartridge PG40/PG830 dan CL41/CL831 memiliki kelebihan ketahanan yang lebih dibanding printer canon masa kini. Cartridge nya mampu mencetak dengan kualitas high terus menerus. Daya tahan ini tidak merubah kualitas cetaknya. Satu kekurangan dari printer canon Ip1980 yaitu harga cartridge nya sangat mahal. Jika ada yang murah yaitu compatible kalau tidak begitu bekas kosongan.

Printer Canon IP1980 merupakan printer yang berisik dan getarnya tinggi. Ketika mencetak suaranya sangat terasa mengganggu sekali tetapi sebanding dengan kecepatan cetak dan kualitasnya yang bandel. Getaran saat mencetak biasanya berpengaruh pada tatakan belakang yang sering gerak sendiri. Tatakan kertas itu lo yang biasanya digunakan untuk menentukan ukuran kertas. Tatakan ini gampang sekali aus sehingga membuatnya tidak bisa mengunci sempurna. Apabila digunakan untuk mencetak membuat kertas tidak bisa lurus stabil dan perlu perbaikan.

Kasus yang sering muncul yaitu kemampuan menarik kertas printer canon IP1980 jika sudah lama. Saat digunakan mencetak dengan kondisi tatakan kertas hanya tersedia satu kertas masalah akan muncul tidak mau tarik kertas. Solusi kasus ini terpaksa harus memberi kertas lebih di tatakan belakang tersebut dengan begitu permasalahan tidak bisa narik kertas terselesaikan.

Digunakan untuk mencetak printer canon IP1980 sering lambat. Ibnuwajak mengidentifikasi kasus ini disebabkan oleh kerusakan pada dinamo penggerak ataupun motherboardnya bermasalah, sehingga dinamo panas.

Kelebihan yang tidak bisa dilihat yaitu motherboard canon IP1980 komponenya besar-besar. Komponen besar lebih kurang memiliki kelebihan kekutan. Jarang sekali printer canon IP1980 ganti motherboard kecuali memang rusak parah.

Harga Printer Canon IP1980 bekas yaitu Rp. 200.000 sd Rp. 350.000

Last ibnuwajak bisa menyimpulkan beberapa point penting kelebihan dan kekurangan dari canon IP1980 sehingga masih banyak dicari walaupun bekas.

Kelebihan:
  • Bandel
  • Kualitas cetak tebal untuk warna hitam
  • Bisa cetak banyak sekaligus


Kekurangan:
  • Katrit gampang kering
  • Katrit gampang bocor
  • Suara berisik


Artikel Terkait

Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

2 comments

memang bener banget mas, ip1980 memang terkenal bandel, gk gampang rusak walau sudah tua. gampang juga perbaikannya dan bisa di infus juga

Balas

ini printer pertama sy, setelah 3 tahun rusak, ganti ke merk dan tipe yang lain, baru tahu kalau ini printer bandel

Balas

Komen sesuai topik artikel ya!!!!!
Dilarang Meninggalkan link atau spam!!!
Berkomentar Bahasa Indonesia / Inggris dengan sopan!!!
Terima kasih Telah berkunjung !!!!