Ikut Pelatihan Training of Trainer Bersama RTIK Tulungagung

December 10, 2016
Relawan TIK Tulungagung

Ibnuwajak.id – Ikut pelatihan Training of Trainer bersama RTIK (Relawan Teknik Informatika) Tulungagung di hari pertama sungguh mengasyikkan. Ibnuwajak selaku orang baru tentu sangat tertarik. Apalagi berbekal informasi dari group WA, bahwa akan diadakan pelatihan training of trainers oleh Relawan Teknik Informatika (RTIK) Tulungagung. RTIK Tulungagung membuka pendaftaran melalui google formulir dan berhasil.... Alhamdulillah...

Selang beberapa email masuk dari ketua RTIK Tulungagung yaitu Ibu Tjut Zakiyah Anshari. Mendapat dua email masuk dimana email pertama menjelaskan bahwa ibnuwajak diterima untuk ikut training of trainer tentang dunia informatika dimana saat itu fokus dalam berinternet sehat. Email kedua menampilkan tulisan kalau ibnuwajak juga diterima pelatihan website dari RTIK Tulungagung juga. Bertuliskan bahwa ibnuwajak diterima untuk ikut training of trainer seputar informatika. Sebelum hari pelaksanaan di banner email RTIK terdapat wajah yang tidak asing dan menjadi mentor juga yaitu mas Endrita Agung

Hari pelaksanaan training of trainer tiba yaitu hari sabtu, 03 Desember 2016, bertempat di  Telkom Tulungagung. Berbekal sepeda polygon unitoga dengan tas laptop di taruh di rak panier sungguh merasa asing. Datang pagi mungkin termasuk awal untuk seorang peserta. Duduk ambil paling depan. Suasana masih agak sepi selama beberapa saat karena belum semua peserta hadir. Setelah beberapa saat datanglah ibu Retno dari pegawai UMKM kabupaten.

Hari pertama tentang Training of Trainer yaitu pelatihan kepada pelatih dalam bidang informatika. Kampanye paling utama yaitu Internet sehat. Dalam kegiatan ini juga dihadiri oleh beberapa orang penting diantaranya, Bapak Galih Nusantara perwakilan dari Dinas Perhubung Komunikasi dan Informasi (Dishub Kominfo) Tulungagung, Bapak Wahyu Trianto Yudistira Pimpina Telkom Tulungagung, Mas Yosef Rusfendi Relawan TIK Madiun, dan Bapak Sigit Widodo Direktur Operasional PANDI (Pengelola Nama Domain Indonesia).

Waktu sudah menunjukkan pukul 09:00 Wib yang artinya molor satu jam dari jadwal hehehehe. Pagi-pagi sekali acara diisi dari pihak Dishub Tulungagung yang diwakili oleh Bapak Galih Nusantara selaku sekretaris DISHUB. Banyak hal yang disampaikan oleh Bapak Galih diantaranya, pengguna akif internet berada pada umur 10-14 tahun, pengguna smartphone atau ponsel mengalahkan dari jumlah penduduk indonesia sendiri.
RTIK Tulungagung Bapak Galih
Bapak Galih yang megang MIcropon

Sambutan berlanjut kepada Bapak Wahyu Trianto Yudistira selaku Pimpinan Telkom Tulungagung. Bapak Wahyu Trianto Yudistira menyampaikan beberapa patah kata dengan intinya mendukung kegiatan Training of Trainers yang diadakan oleh Relawan Teknik Informatika (RTIK) Tulungagung. Dukungannya salah satunya mempersilahkan ruangan dan juga fasilitas yang ada dimanfaatkan sebaik mungkin. Salah satu fasilitas utama anak Informatika adalah akses Internet. Alhamdulillah pihak Telkom Tulungagung menyediakan fasilitas internet dengan cuma-cuma alias gratis tanpa harus membeli voucher seperti di depan kantor. Terima Kasih Telkom Tulungagung!!!!!!!
Relawan TIK Tulungagung pimpina telkom
Bapak Wahyu yang megang Micropon

Hujan deras turun dikala siang hari. Peserta pelatihan semuanya fokus kepada pemateri. Saat itu pematerinya mas Yosef Rusfendi Relawan TIK dari Madiun. Mas Yosef menerangkan bahwa internet itu sebenarnya juga sudah biasa dilakukan oleh masyarakat pada umumnya. Internet bukan hanya di dunia maya tetapi Internet juga terjadi di Dunia Nyata. Seperti mengibaratkan Domain atau yang biasa kita ketik www.ibnuwajak.com itu adalah pemilik rumah, sedangkan kuota internet adalah bensin atau makanan kita. Hehehehehe, akan dibahas dilain bab ya??? Ada juga yang menarik apa yang disampaikan oleh Mas Yosef yaitu tentang manusia Digital Native dan Digital Imigran. Digital Native adalah era dimana anak lahir itu sudah mengenal dunia digital seperti smartphone, ponsel, laptop, dll, sedangkan Digital Imigran yaitu era dimana manusia merasakan masa permainan tradisional menuju permainan digital. Sebelum orang mengirim pesan dengan surat pos kemudian sekarang tinggal kirim sms, BBM, WA, LINE, dll.
Relawan TIK Madiun
Mas Yosef Relawan TIK Madiun

Setelah selesai dengan materi dari Mas Yosef kegiatan dilanjutkan dengan Ishoma... itu yang aku suka... sebelum Ishoma salah satu pemateri utama yaitu Bapak Sigit Widodo selaku Direktur Operasional PANDI (Pengelola Nama Domain Indonesia) hadir. Kelihatannya Bapak Sigit Widodo kelelahan jadi lanjut Ishoma. Disela-sela Ishoma ibnuwajak berkenalan dengan Pak Siwi Sang, maklum sebelumnya hanya main komentaran di facebook.

Ishoma selesai lanjut acara dengan pemateri Bapak Sigit Widodo yang sudah ibnuwajak sebut diatas. Bapak Sigit sebagai pemateri menyampaikan yaitu seputar domain .id, itulo sahabat ibnuwajak yang kalau di website adalah tulisannya dibelakan .id, .com, .net, dll. Banyak sekali  materi yang disampaikan salah satunya manfaat dari domain .id. Manfaat utama yang disampaikan oleh Bapak Sigit Widodo, bahwa domain .id lebih terpercaya dan aman karena ketika orang ingin mendaftarkannya harus menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP), jadi bagi orang yang tertipu beli produk dari website yang menggunakan domain .id maka bisa di telusuri siapa pemiliknya karena sudah ada alamat tercantum di PANDI. Pada sesi tanya jawab, ibnuwajak bertanya tentang harga domain .id mahal. Ealah penjelasannya sangaaaaaaaat panjang sampai bingung jelaskan hanya saja yang pasti sekarang domain .id sudah setengah harga. Sesi materi dari tentang domain .id sudah selesai serta turut ditutupnya acara hari pertama.
Direktur Operasional PANDI Pak Sigit Widodo
Bapak Sigit Widodo Direktur Operasional PANDI (Pengelola Domain Indoensia)

Sebelum penutupan ada pembagian perwakilan RTIK untuk Kecamatan di Tulungagung.  Pada saat pembagian hujan semakin deras sehingga memaksa peserta untuk mengeluarkan jas hujannya masing-masing, seperti ibnuwajak yang tidak membawa mantel/Jaz hujan terpaksa menunggu agak reda. Disela-sela menunggu reda, dilalah Bunda Tjut memberikan dua bungkus makanan....Alhamduliillah,,,, karena makanannya masih lebih banyak.

Dalam mengikuti pelatiha banyak hal yang ibnuwajak peroleh diantaranya digital native dan digital imigran, serta seluk beluk domain .id yang merupakan identitas negara Republik Indonesia.
Terima kasih RTIK (Relawan Informatika) Tulungagung yang sudah mengadakan acara Training of Trainers.
ibnuwajak dan pak sigit widodo
Ibnuwajak dan Bapak Sigit Widodo (Ben dadi wong penting aq)

Artikel Terkait

Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments

Komen sesuai topik artikel ya!!!!!
Dilarang Meninggalkan link atau spam!!!
Berkomentar Bahasa Indonesia / Inggris dengan sopan!!!
Terima kasih Telah berkunjung !!!!