ibnuwajak.id – Berita mencengangkan datang dari produk Apple yaitu iPhone 4 yang masih hidup alias bisa menyala lagi setelah tenggelam di dasar danau selama 1 tahun. iPhone 4 ditemukan didasar danau yang kering dengan tertutup lumpur setebal 6 inchi. 6 Inchi???? Berarti tebal sekali lumpurnya!!! Perlu diketahui kalau iPhone 4 tidak memiliki sertifikasi khusus seperti perlindungan dari air ataupun debu, keunggulannya hanya layar berlapis Corning Gorilla Glass dan oleophobic coating.
iPhone 4 ini ditemukan oleh seorang teknisi bernama Daniel Kalgren. Berdasarkan Buzzfeed, Kalgren berburu harta karun menggunakan detektor logam di danau kering tersebut pada bulan Oktober lalu. Saat itulah dia menemukan sebuah iPhone yang terkubur di lumpur dan tanah liat sedalam 6 inchi atau sekitar 15,24 cm.
![]() |
iPhone 4 setelah ditemukan dan belum dibersihkan |
Setelah menemukan Kalgren membawa pulang iPhone 4 tersebut kemudian dibawa pulang dan dibersihkan, setelah dua hari benar saja iphone 4 yang terbenam tersebut masih bisa menyala dan berfungsi normal.
Saat recover iPhone 4 Kalgren menemukan pemiliknya yaitu Michel Guntrum. Kalgren akhirnya menghubungi Guntrum untuk penjelasan kalau benar miliknya. Dengan mengirimkan foto iPhone. Michel guntrum mengenali iPhone 4 miliknya. Berdasarkan info dari kedua orang tersebut, Kalgren akan mengirimkan ke pemiliknya, sedangkan si Pemilik berniat memberikan kepada ibunya.
![]() |
Kondisi iPhone 4 setelah dibersihkan dari lumpur masih bekerja normal |
Berdasarkan Buzzfeed.com, Michel Guntrum warga Knox, kehilangan iPhone 4 nya ketika memancing di danau es yang bersuhu minus 25 derajat. Saat mata pancingnya mendapatkan gigitan Smartphone iPhone 4 tergelincir dan jatuh di diatas es dan meluncur ke lubang es sebelum tenggelam ke dasar danau. Sebenarnya Michel Guntrum sudah mengikhlaskan iPhone 4 miliknya.
Memang ketika danau mengering berdasarkan berita lokal banyak warga yang berburu harta karun entah itu barang-barang yang hilang saat memancing atau saat berburu.
Fenomena smartphone iPhone 4 yang tenggelam dan tertutup lumpur 6 inchi sangat luar biasa, karena kita tahu iPhone 4 tidak memiliki spesifikasi anti air atau debu. Ada beberapa penyebab kenapa smartphone iPhone 4 ini masih bekerja, ketika terjatuh dan tenggelam iPhone 4 masih terbungkus Box khusus dan bisa jadi memang iPhone 4 cukup kuat menahan air???
Mungkin pembaca memiliki opini tersendiri tentang kekuatan iPhone 4????